PERTEMUAN RUTIN KADER POSYANDU APRIL 2023
adminA 13 April 2023 17:24:17 WIB
Kamis, 13 April 2023 pukul 10.00 wib di Aula Kalurahan Sumberagung dilaksanakan kegiatan rutin pertemuan kader posyandu. Kegiatan rutin tiap bulan ini dihadiri oleh 80 kader Posyandu dar 32 Postimbang baik Posyandu Balita, Lansia dan Pos Bindu yang ada diwilayah Kalurahan Sumberagung.
Kegiatan ini dibuka dengan membaca doa bersama dan dilanjutkan dengan menyanyikan Lagu Mars UPGK. Kegiatan dilanjut dengan penyampaian materi.
Materi pertama disampaikan oleh Ibu Janis Selaku PromKes dari Puskesmas Jetis 1. Pada kesempatan ini beliau menyampaikan mengenai kepotensian posyandu balita, lansia dan posbindu dalam penanganan ibu hamil, balita, anak sekolah dan remaja, dan lansia.
Materi kedua dari Ibu Zunaenah selaku ahli gizi dari Puskemas Jetis 1. Pada kesempatan ini beliau menyampaikan mengenai jadwal kunjungan posyandu di 19 Posyandu Balita.
Materi ketiga disampaikan oleh Bidan Wiji Sulistyowati selaku Bidan Desa Sumberagung. Dalam kesempatan ini beliau menyampaikan data ibu hamil risti yang ada di wilayah Kalurahan Sumberagung.
Materi keempat disampaikan oleh Ibu Wadikah selaku PLKB, dalam kesempatan ini beliau juga memperkenalkan diri kepada seluruh kader dikarenakan beliau merupakan PLKB Baru menggantikan Ibu Emi. Selain itu, beliau juga menyampaikan mengenai ketugasan Tim Pendamping Keluarga (TPK).
Acara ditutup dengan doa bersama dan pembagian PMT.
Komentar atas PERTEMUAN RUTIN KADER POSYANDU APRIL 2023
Formulir Penulisan Komentar
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Jumlah Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- REALISASI APBKAL TAHUN 2024
- PERTEMUAN RUTIN KADER KESEHATAN KAL. SUMBERAGUNG BULAN MARET
- SAFARI TARAWIH PANEWU JETIS DI MASJID BULUS KULON
- PKK DAN KELOMPOK DIFABEL SUMBERAGUNG SIAP TANGANI KORBAN BENCANA
- PERAN LINMAS DALAM PENANGGULANAN BENCANA KEBAKARAN
- NDEREK MANGAYUBAGYO HUT KE 270 DIY
- SELAMAT DAN SUKSES ATAS DILANTIKNYA KETUA TP PKK KAB. BANTUL
Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License
