STUDY BANDING PKK DESA SUMBERAGUNG KE KOPENG, JAWA TENGAH

Administrator 18 Februari 2019 12:16:06 WIB

Study bunding PKK Desa Sumberagung pada hari Sabtu, tanggal 16 Februari 2019 ke PKK Desa Kopeng berlangsung sangat meriah dan membuat anggota PKK Desa Sumberagung yang ikut serta dapat bertambah wawasan dan pengetahuannya mengenai budidaya tanaman hias dan sayuran serta buah. TP PKK Desa Sumberagung pukul 07.00 wib berangkat dari Halaman Desa Sumberagung bersama-sama menggunakan 1 unit bus. Ketua PKK Desa Sumberagung, Kasi Pelayanan dan Kasi Kesejahteran serta Kaur Keuangan Desa Sumberagung juga ikut serta mendampingi kegiatan ini. sebanyak 50an anggota PKK Desa Sumberagung ikut serta dalam study banding ini. Tim tiba di Kopeng pukul 10.30 wib dan disambut dengan hangat oleh Lurah Desa Kopeng beserta jajarannya. Sesampainya disana, Tim PKK Desa Sumberagung diberikan materi mengenai budidaya tanaman hias, sayur mayur. dan buah-buahan. Setelah itu, peserta diajak berkeliling ke tempat budidaya secara langsung dan belajar langsung dari pengelola. Pukul 13.00 win tim meningalkan Kopeng dan kembali ke Desa Sumberagung. Semoga dengan adanya kegiatan ini, peserta study banding dapat memetik pembelajaran dan dapat menerapkannya. Aaamiiin

Komentar atas STUDY BANDING PKK DESA SUMBERAGUNG KE KOPENG, JAWA TENGAH

adnaton 19 Februari 2019 14:52:44 WIB
Sudah Bagus

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 
Kebijakan Privasi

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License