PELATIHAN KESIAPSIAGAAN/TANGGAP BENCANA SKALA LOKAL KALURAHAN
Administrator 30 Juli 2024 14:35:51 WIB
Pada Jumat malam (21/06/2024), telah dilaksanakan kegiatan Pelatihan Kesiapsiagaan/Tanggap Bencana Skala Lokal Kalurahan di Aula Kantor Kalurahan Sumberagung dengan narasumber dari Tim Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bantul. Sekecila apapun potensi Bencana yang ada di wilayah Sumberagung tidak bisa diabaikan, untuk itu perlu dilakukan pelatihan yang dapat memberi informasi dan wawasan kepada masyarakat agar dapat lebih siap dan tanggap terhadap bencana di sekitar.
Narasumber yang pertama, Bapak Wahyu Sri Hascaryo menyampaikan tentang bahaya bencana kebakaran, penyebab-penyebabnya, dan cara mengatasinya. Dalam diskusi ditanyakan bagaimana cara menghubungi Tim Pemadam Kebakaran apabila terjadi kebakaran yang tidak bisa diatasi sendiri oleh masyarakat.
Pada sesi praktek, dipaparkan tentang bagaimana cara mengatasi kebakaran yang disebabkan oleh kebocoran gas dan kebakaran dalam skala kecil. Dalam sesi ini dipandu oleh Narasumber Bapak Tri Sulistyawan. Peserta sangat antusias untuk turut melakukan praktek cara mengatasi kebakaran dalam skala kecil.
Komentar atas PELATIHAN KESIAPSIAGAAN/TANGGAP BENCANA SKALA LOKAL KALURAHAN
Formulir Penulisan Komentar
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Jumlah Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- SULUH PRAJA DARI KEJAKSAAN TINGGI DIY DAN FH UGM
- PERTEMUAN RUTIN KADER KESEHATAN KAL. SUMBERAGUNG
- INFORMASI PEMERINTAH KALURAHAN SUMBERAGUNG SELAMA BULAN RAMADHAN 1446 H / 2025
- SENAM LINTAS SEKTOR SE-KAPANEWON JETIS DI KALURAHAN SUMBERAGUNG
- UJI PUBLIK RAPERKAL TENTANG PUNGUTAN KALURAHAN DAN KETERBUKAAN INFORMASI PUBLIK
- SELAMAT ATAS DILANTIKNYA BUPATI DAN WAKIL BUPATI BANTUL PERIODE 2025-20230
- BRIEFING SENIN 17 FEBRUARI 2025
Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License
