MUSRENBANG DESA SUMBERAGUNG TA 2021

Administrator 17 November 2020 09:02:02 WIB

Musyawarah Rencana Pembangunan(Musrenbang) Desa Sumberagung tahun anggaran (TA) 2021 yang dilaksanakan oleh Pemerintah Desa Sumberagung pada Hari Jumat tanggal 13 November 2020 pukul 19.30 wib di Aula Kantor Lurah Desa Sumberagung dihadiri oleh perwakilan tokoh masyarakat Desa Sumberagung. Peserta yang hadir sebanyak 77 orang dari 17 Pedukuhan yang ada di wilayah Desa sumberagung. Narasumber yang dihadirkan dari DPPKBPMD Kabupaten Bantul, Kabag Administrasi Pemerintahan Desa Kabupaten Bantul dan Camat Jetis.

Acara dimulai dengan memba doa bersama dan dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya. Setelah itu dilanjutkan dengan sambutan dari Pemerintah Desa Sumberagung yang diwakili oleh Lurah Desa Sumberagung. Acara dilanjukan dengan penyampaian materi dari Camat Jetis, Kabag Administrasi Pemerintahan Desa Kabupaten Bantul dan dari DPPKBPMD Kabupaten Bantul.

Acara inti yaitu masyarakat dan pembahasan skala prioritas yang dipimpin oleh Carik Desa Sumberagung. Dari hasil musyawarah disepakati susunan rencana pembangunan Desa Sumberagung tahun 2021 dan juga menyepakati usulan dana istimewa. Acara ditutup dengan penandatanganan berita acara dan dilanjutkan dengan menyanyikan bagimu negeri.

 

-red-

Komentar atas MUSRENBANG DESA SUMBERAGUNG TA 2021

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License