PENGAMBILAN SUMPAH JABATAN BAMUSKAL SUMBERAGUNG MASA BAKTI 2024-2030

adminA 08 Januari 2024 16:13:55 WIB

Kamis, 04 Januari 2024 pukul 11.00 wib di Aula Kalurahan Sumberagung dilaksanakan kegiatan Pengambilan Sumpah Jabatan Bamuskal Sumberagung Masa Bakti 2024-2030. Acara ini merupakan kegiatan yang serempak dilaksanakan oleh seluruh Kalurahan di wilayah Kabupaten Bantul dimana tahun 2024 ini Bamuskal masa bakti 2018-2024 sudah habis masa jabatannya dan akan digantikan oleh Bamuskal baru yang terpilih. Di Kalurahan Sumberagung sendiri proses pengambilan sumpah sendiri dilaksanakan langsung oleh Panewu Jetis dan selaku saksi adalah Jawatan Praja Jetis dan Carik Sumberagung. Sebanyak 9 orang Bamuskal resmi dilantik pada kegiatan ini. Acara pengambilan sumpah jabatan ini dihadiri oleh seluruh pamong, staf, dan tokoh masyarakat.

Acara dimulai dengan doa bersama dan dilanjutkan dengan pengambilan sumpah. Setelah itu, penandatanganan sumpah dan pembacaan SK. Acara dilanjutkan dengan pemberian amanah dari Panewu Jetis dan DPMK Kabupaten Bantul bagi Bamuskal terpilih dan dilanjutkan dengan pembacaan doa oleh Kepala KUA Jetis.

Acara ditutup dengan doa bersama dan dilanjutkan dengan foto bersama.

Selamat untuk Bamuskal Masa Bakti 2024-2030 yang baru terlantik dan semoga dapat menjalankan tugasnya dengan baik dan amanah. Aamiiinnnn

 

Komentar atas PENGAMBILAN SUMPAH JABATAN BAMUSKAL SUMBERAGUNG MASA BAKTI 2024-2030

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License