PENYULUHAN HATINYA PKK (Tatacara Budidaya Tanaman Anggur)

Administrator 14 Desember 2018 15:20:11 WIB

Sumberagung - Jum'at, 14 Desember 2018 pukul 13.00 wib di Aula Balai Desa Sumberagung dilaksanakan kegiatan Penyuluhan Hatinya PKK. Kegiatan ini dilaksanakan oleh kasi pelayanan Desa Sumberagung dan dihadiri oleh anggota PKK Desa Sumberagung. Acara dibuka dengan berdoa bersama dan dilanjutkan dengan sambutan dari pemerintah Desa Sumberagung yang diwakili oleh Lurah Desa Sumberagung. Lurah Desa menyampaikan terimakasih kepada seluruh pesrta yang dapat hadir dan berharap seluruh peserta dapat belajar banyak dari narasumber. Pada kesempatan kali ini Hatinya PKK mengambil tema Tatacara Budidaya Tanaman Anggur. Acara dilanjutkan dengan penyampaian dari narasumber pertama yaitu Bapak Ismail dari Balai Penyuluhan Pertanian Kecamatan Jetis. Bapak Ismail menyampaiakn mengenai karakteristik tanaman anggur dan tatacara budidaya tanaman anggur. Setelah itu acara dilanjutkan dengan penyampaian materi dari narasumber ke2 yaitu Bapak Rio Aditya, pemilik taman anggur yang terletak di Plumbungan, Sumbermulyo, Bambanglipuro, Bantul. Bapak Rio menyampaikan mengenai kisah dan awal mula beliau menanam anggur dan bisa menjadi hits sampai saat ini. Setelah itu juga dilaksanakan penanaman bibit anggur secara bersama-bersama di halaman belakang gedung Balai Desa Sumberagung. Semoga acara ini memberi manfaat bagi seluruh anggota dan peserta yang hadir. Aamiiin

Komentar atas PENYULUHAN HATINYA PKK (Tatacara Budidaya Tanaman Anggur)

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

MEDIA KALURAHAN

Instagram Facebook YouTube

Komentar Terkini

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung
Kebijakan Privasi

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License