PEMBINAAN GRUP KESENIAN DAN KEBUDAYAAN DESA SUMBERAGUNG

Administrator 19 November 2019 08:24:02 WIB

Pemerintah Desa Sumberagung melalui Kasi Pelayanan Desa Sumberagung menyelenggarakan kegiatan pembinaan bagi grup kesenian dan kebudayaan yang ada di wilayah Desa Sumberagung pada Hari Jum'at, 15 November 2019 pukul 19.30 wib di Aula Balai Desa Sumberagung. Kegiatan pembinaan yang dihadiri 100 peserta dari berbagai kelompok kebudayaan dan kesenian ini berlangsung cukup baik.

Acara pembinaan dibuka dengan membaca do’a bersama dan dilanjutkan dengan sambutan dari Lurah Desa Sumberagung. Beliau menyampaikan terimakasih kepada seluruh peserta yang telah hadir dalam kegiatan ini. Selanjutnya beliau mengungkapkan bahwa prinsip dari kelompok kebudayaan dan kesenian adalah dengan adanya pengurus yang solid dan mampu mengelolaatau memenegemen kelompoknya dengan bail. Pemerintah Desa Sumberagung pada tahn 2019 ini memberikan bantuan kepada 12 kelompok kesenian dan kebudayaan di wilayah Desa Sumberagung yang terdiri dari kelompok hadroh, reog, bregodo dll. Pemberian bantuan ini tentuya disesuaikan dengan kebutuhan dari kelompok masing-masing. Pada tahun 2020 nanti, nilai bantuan akan menurun dikarenakan akan dialihkan ke masalah yang lain misalnya saja stunting. Terakhir, beliau berharap semoga pemberian bantuan ini dapat memberikan semangat untuk terus melestarikan kebudayaan.

Acara dilanjutkan dengan pemberian bantuan secara simbolis oleh Lurah Desa secara langsung. Acara diteruskan dengan penyampaian materi Narasumber dari Dinas Kebudayaan Kabupaten Bantul.

Acara ditutup dengan doa bersama. Semoga dengan adanya pembinaan kegiatan ini, seluruh peserta dapat memetik pembelajaran. Aamiiin

 

RED_A

 

Komentar atas PEMBINAAN GRUP KESENIAN DAN KEBUDAYAAN DESA SUMBERAGUNG

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

MEDIA KALURAHAN

Instagram Facebook YouTube

Komentar Terkini

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung
Kebijakan Privasi

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License